Bang Conil: Pelatihan Karya Jurnalistik Penting untuk Cetak Wartawan Berintegritas

Sabtu, 1 November 2025 - 12:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINKBERITANEWS.COM.Tangerang – Dunia jurnalistik tidak hanya menuntut kemampuan menulis berita, tetapi juga menuntut integritas, ketajaman berpikir, serta komitmen terhadap kebenaran. Hal inilah yang dirasakan langsung oleh Bang Conil, salah satu peserta Pelatihan Karya Jurnalistik 2025 yang diselenggarakan Jumat siang di Kantor Sekber Kota Tangerang.

Menurutnya, kegiatan pelatihan yang diinisiasi oleh SMSI Kabupaten Tangerang tersebut menjadi ajang pembelajaran penting bagi calon jurnalis maupun insan pers muda untuk memperdalam wawasan dan keterampilan di bidang jurnalistik.

“Banyak sekali ilmu baru yang saya dapat, terutama soal bagaimana menjadi wartawan yang profesional, bekerja sesuai aturan, dan tidak keluar dari koridor etika pers,” ujar Bang Conil dengan penuh semangat.

Baca Juga :  Dewan Pendidikan Kabupaten Tangerang Kunjungi SDN 3 Pasar KemisSekolah Berdaya dengan Parenting Hidup dan Juara Adiwiyata

Dalam kegiatan itu, peserta mendapatkan materi langsung dari Drs. Rustam Fachri Mandayun, Praktisi Senior Tempo sekaligus Ahli Pers dari Dewan Pers. Melalui penyampaiannya yang lugas dan berpengalaman, Rustam menekankan bahwa jurnalis masa kini harus memiliki kesadaran hukum serta pemahaman mendalam terhadap Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 tentang Pers dan Kode Etik Jurnalistik.

“Menjadi wartawan tidak cukup hanya bisa menulis berita. Wartawan sejati adalah mereka yang menjunjung tinggi kebenaran, memiliki tanggung jawab sosial, dan selalu siap mengoreksi diri ketika salah,” pesan Rustam dalam penutup sesi sebelum foto bersama peserta.

Baca Juga :  PWI Kota Tangerang Perkuat Konsolidasi dengan Kominfo

Bang Conil pun berharap, pelatihan seperti ini dapat terus digelar secara berkelanjutan agar semakin banyak wartawan di daerah yang memiliki kompetensi dan karakter kuat dalam menjalankan tugasnya.

“Pelatihan ini sangat penting untuk melahirkan insan pers yang berkompeten, berintegritas, dan mampu menjadi garda terdepan dalam menyampaikan informasi yang mencerahkan masyarakat,” pungkasnya.(Sonil)

Berita Terkait

Audiensi JTR ke DPRD Tangsel, Ini Kata Sekwan
DPMPD Kabupaten Tangerang Fasilitasi Penanggulangan Kebersihan Lingkungan di Tiga Kecamatan
Wakil Bupati Tangerang Lakukan Monitoring Gebrak Posyandu di Desa Daon Kecamatan Rajeg
BIC Group Siapkan ASEAN Trip 2026 dan Malam Apresiasi Karyawan
Banjir Rendam Perumahan Duta Bandara Permai, Polres Metro Tangerang Kota Dirikan Posko Pengungsian
PKBM Bukan Lagi Pilihan Kedua, Marinan: Pendidikan Nonformal adalah Pilihan Sadar Menuju Masa Depan
Gelorakan Cinta Al-Qur’an, Kecamatan Rajeg Kirim 43 Kafilah di MTQ ke 56
Jembatan Kp.Ilat Kec.Pasar Kemis Roboh Dua Tahun, Masyarakat Desak PemKab Segera Bangun Kembali
Berita ini 16 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 21:47 WIB

Audiensi JTR ke DPRD Tangsel, Ini Kata Sekwan

Rabu, 14 Januari 2026 - 15:32 WIB

DPMPD Kabupaten Tangerang Fasilitasi Penanggulangan Kebersihan Lingkungan di Tiga Kecamatan

Selasa, 13 Januari 2026 - 17:04 WIB

Wakil Bupati Tangerang Lakukan Monitoring Gebrak Posyandu di Desa Daon Kecamatan Rajeg

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:19 WIB

BIC Group Siapkan ASEAN Trip 2026 dan Malam Apresiasi Karyawan

Minggu, 11 Januari 2026 - 15:02 WIB

PKBM Bukan Lagi Pilihan Kedua, Marinan: Pendidikan Nonformal adalah Pilihan Sadar Menuju Masa Depan

Berita Terbaru

Daerah

Audiensi JTR ke DPRD Tangsel, Ini Kata Sekwan

Rabu, 14 Jan 2026 - 21:47 WIB